Hello, I'm Savitri Makes!
  • Home
  • About
  • Blog
    • Review >
      • Places
      • Stuff
    • Playdate
    • GreenMama
    • Self Thoughts
    • All
  • Contact
  • Subscribe
Picture

Tidak Fresh, Tidak Bayar? Bonjur Farm Emang Terbaik!!

2/5/2021

0 Comments

 
Picture
​Kualitas dan kesegaran sayur dan buah segar itu penting banget buat aku. Selain rasanya lebih enak, sayur dan buah segar lebih tahan lama di dalam kulkas. Dua minggu lalu saya menemukan brand penyedia sayuran dan buah segar bernama Bonjur Fresh. Selain kualitas dan kesegarannya baik, pengiriman pun terbilang cepat. Tidak lama setelah check out beberapa produk di Tokopedia, langsung doong ada notifikasi ojol yang akan mengantar ke alamat saya.
Picture
​Saya senang sekali ketika pesanan saya sampai. Sayur dan buahnya benar- benar segar seperti yang mereka janjikan. Kualitas mereka pun sama dengan produk organik yang biasa saya beli di supermarket. Namun harganya lebih murah. Karena penasaran saya iseng DM akun Instagram Bonjur Farm untuk bertanya-tanya seputar produk mereka. Benar saja dong, ternyata mereka adalah supplier beberapa merek yang sering saya beli. Bonjur sudah ada lama ada hanya baru awal tahun ini mereka membuka brand sendiri untuk dijual langsung di market place. Saat ini pengiriman dilakukan dari Pertukangan Utara, Pesanggrahan, Jaksel sehingga delivery hanya terbatas pada area Jabodetabek saja. Namun di tahun ini tentu saja akan ada beberapa perkembangan sehingga area pengantaran bisa lebih luas lagi.
 
Oya, pertama kali saya mendengar Bonjur Farm, saya mengira ini adalah brand asal Prancis. Tidak tahunya Bonjur merupakan singkatan dari Bogor dan Cianjur. Nama terinsiprasi karena lokasi perkebunan Bonjur yang terletak di Bogor dan Cianjur. Dengan membeli produk Bonjur berarti kita juga mendukung petani lokal ya bunbeb karena Bonjur menggandeng banyak petani lokal sebagai mitranya. Keren!
Picture
​Balik lagi ke produknya. Bonjur memastikan pengiriman sayur dan buah dalam keadaan fresh dengan tag line ”Tidak fresh, tidak bayar”. Klaim ini hanya berlaku untuk pelanggan dengan pengantaran via Gojek/Grab instant (tidak berlaku untuk sameday). Kita bisa klaim dengan mengirimkan foto produk yang rusak atau tidak segar sebagai bukti. Selanjutnya pengembalian dana akan dilakukan sehari setelah komplain pesanan disetujui.
 
Untuk pemesanan bisa dilakukkan setiap hari jam 09.00-17.00 via Tokopedia. Aku tuliskan beberapa pra-kondisi yang perlu diperhatikan ya bun:
  1. Pesanan yang masuk jam 00.00-15.00 WIB akan kami kirimkan H+1
  2. Pesanan yang masuk jam 15.01-23.59 WIB akan dikirimkan H+2
  3. Apabila barang tidak tersedia akan kami informasikan pada jam 22.00 WIB
  4. Pengiriman akan dilakukan dengan menggunakan mitra kurir / Gojek / Grabinstant
 
Cuss langsung buka akun Bonjur Farm di Tokopedia ya bunbeb. Ada lebih dari 160 sayur dan buah segar disana. Selamat berbelanja bunbeb!


0 Comments



Leave a Reply.

    Picture

    Author

    ​Hello to all die hard mom. I’m Savitri Makes, this blog is about my life surrounded by two little munchkin finding perfect parenting platform. Inspiring? Not really. More like me sharing insights about #motherhoodlyfe. Enjoy!



    Archives

    August 2020
    July 2020
    February 2020
    November 2019
    October 2019
    August 2019
    July 2019
    May 2019
    April 2019
    March 2019
    February 2019

    Categories

    All
    Places
    Review
    SelfThoughts
    Stuff

    RSS Feed

Copyright © 2019 Savitri makes. All Rights Reserved.
  • Home
  • About
  • Blog
    • Review >
      • Places
      • Stuff
    • Playdate
    • GreenMama
    • Self Thoughts
    • All
  • Contact
  • Subscribe